Turun Langsung ke Lokasi Kebakaran Pasar Rawajaya, Bupati Halut, Piet Hein Babua Beri Arahan dan Instruksi

Nurlaili Hamdani
9 Apr 2025 23:51
2 menit membaca

MorotaiPost-Halut
Kebakaran hebat yang melanda Pasar Rawajaya dan beberapa bangunan sekitarnya, mendapat perhatian serius dari Bupati Halut, DR. Piet Hein Babua, M.Si, yang langsung turun ke lokasi kebakaran, pada subuh, Rabu, (09/04/25).

Didampingi oleh Kapolres Halut, AKBP Faidil Zikri, SH, MH, Dandim 1508/Tobelo, Letkol Inf. Alex Donald Maritua Lumban Gaol, S.E., M.M, Bupati Dr. Piet Hein Babua, M.Si, langsung bergerak ke beberapa titik kebakaran dan memberi arahan kepada sejumlah petugas di mobil Damkar dan Water Canon milik SatBrimob.

Koordinasi dan instruksi dilakukan langsung oleh Bupati Piet untuk memastikan bahwa kendaraan DAMKAR, baik dari Dinas Satpol PP, Polres Halut dan PDAM Tobelo tetap berfungsi dengan baik.

Dalam wawancara di lokasi kebakaran, Bupati Piet menegaskan bahwa dengan melihat kondisi ini, prioritas utama yang akan dilakukan adalah penambahan armada mobil Damkar dan penataan jalan belakang pasar Rawajaya.

“Melihat kondisi ini, prioritas yang akan kami lakukan yaitu menambah armada mobil Pemadam Kebakaran dan juga penataan jalan belakang Pasar Rawajaya.

Tadi kami melihat langsung dan akses jalan masuk ke Pasar Belakang Rawajaya sudah cukup sulit untuk mobil Pemadam Kebakaran bisa masuk.

Karena itu dalam waktu dekat kami akan menata kembali akses jalan di belakang Pasar Rawajaya sehingga jika ada kejadian-kejadian seperti ini, bisa diatasi dengan cepat”, tegas Bupati Piet. (ko)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x